-->

Resep Empal Gentong – Aneka Resep Soto Istimewa



Empal Gentong, merupakan masakan andalan kuliner nusantara, dengan sajian dalam bentuk soto daging dicampur dengan jeroan usus, babat, hati, paru, dan limpa. Sangat cocok disantap dalam keadaan panas dan dipadukan dengan nasi putih. Berikut akan kami ini sajikan Resep Empal Gentong mulai dari mempersiapkan bahan dan cara membuatnya.


Bahan-Bahan

Bahan
Quantity
Persiapan Pengolahan
Daging Sapi
200 Gram
Rebus - Potong Dadu
Babat Sapi
200 Gram
Rebus - Potong Dadu
Usus Sapi
200 Gram
Rebus - Potong Dadu
Hati Sapi
200 Gram
Rebus - Potong Dadu
Paru Sapi
200 Gram
Rebus - Potong Dadu
Limpa Sapi
200 Gram
Rebus - Potong Dadu
Air Kaldu
1200 Ml
Memasak



Bumbu Halus


Bawang Merah
30 Gram
Haluskan
Bawang Putih
20 Gram
Haluskan
Garam
30 Gram
Haluskan
Gula
10 Gram
Haluskan
Jahe
20 Gram
Haluskan
Jintan
15 Gram
Sangrai - Haluskan
Klabet
5 Gram
Haluskan
Sereh
40 Gram
Ambil Putihnya - Haluskan
Ketumbar
25 Gram
Sangrai - Haluskan
Lada
20 Gram
Sangrai - Haluskan
Lengkuas
20 Gram
Haluskan
Minyak Goreng
40 Ml
Menumis
Pala
10 Gram
Sangrai - Haluskan



Bumbu Kasar


Daun Jeruk
4 Gram
Cuci Bersih
Daun Salam
3 Gram
Cuci Bersih
Lengkuas
5 Gram
Memarkan
Sereh
20 Gram
Memarkan



Pelengkap Sayuran


Bawang merah goreng
20 Gram
Taburan
Bawang Putih Goreng
20 Gram
Taburan
Daun bawang
20 Gram
Rajang Halus
Daun Seledri
20 Gram
Rajang Halus
Jeruk Nipis
20 Gram
Potong menyerong
Sambel Godok

Cabe rawit + Bawang Putih + Tomat > Kukus kemudian digiling + garam




Yield
10 Porsi
Portion Size
125 gr
Calory Per Portion
91 Kal
Total Calory
910 Kal

Cara Membuat

Soto :                                                                      
  1. Didihkan air kaldu, masukkan bumbu kasar.
  2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan kedalam air kaldu. Didihkan kembali sampai wangi.
  3. Masukkan daging dan jerohan sapi, masak sampai matang dan empuk. Kecilkan api.


Penyajian :
  1. Ambil soto dalam mangkok saji.
  2. Taburi dengan bawang goreng dan pelengkap lainnya.
  3. Sajikan segera.

0 Response to "Resep Empal Gentong – Aneka Resep Soto Istimewa"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel